Toko jaket kulit asli garut – sering menjadi tempat rujukan bagi para pembeli jaket. Alasannya sudah jelas, karena di tempat itulah para pembeli bisa mendapatkan jaket kulit berbahan asli dengan harga yang cukup bersahabat. Selain itu, di sana juga terdapat aneka pilihan model. Bicara tentang bahan, biasanya yang menjadi andalan para produsen jaket sepanjang masa ini adalah kulit domba. Kulit domba dijadikan pilihan karena bahannya yang tebal tapi ringan dan teksturnya yang lembut. Namun, rupanya tidak semua jaket kulit terbuat dari bahan kulit domba yang sama. Jika Anda pecinta jaket kulit yang berasal dari Garut, Anda perlu mengetahui beberapa jenis kulit domba yang biasa digunakan oleh para produsen.
Di bawah ini adalah ulasan mengenai aneka jenis kulit domba yang diolah oleh toko jaket kulit asli garut untuk membuat jaket kulit yang berkualitas.
Tips Memilih Kulit yang Berkualitas
· Kulit Domba Standar
Kulit domba memang bagus digunakan sebagai bahan baku pembuatan jaket kulit. Biasanya untuk kulit domba yang levelnya standar, dalam proses pengolahannya menggunakan bahan kimia khusus dan proses pembuatannya membutuhkan waktu yang lama. Kelemahan dari jaket berbahan ini adalah terkadang ditemukan permukaan dengan ketebalan yang berbeda. Selain itu, kekurangan seperti adanya goresan juga biasa ditemukan. Akan tetapi tidak perlu khawatir, karena para pengrajin sangat lihai menyembunyikan bagian-bagian yang kurang sempurna. Mereka sangat rapi dalam menjahit, sehingga jaket yang satu ini hampir tidak ada bedanya dengan yang berbahan super.
· Kulit Domba Super
Jaket kulit domba super harganya relatif lebih mahal karena dalam proses pembuatanya para produsen memilahnya terlebih dahulu. Bahan yang diambil hanyalah yang terbaik sehingga dapat menghasilkan permukaan jaket yang memiliki ketebalan yang sama.
Nah, dari kedua jenis kulit domba tersebut, Anda sudah dapat mengetahui perbedaannya. Selain itu, toko kulit jaket asli garut juga menyediakan jaket berbahan spinyl. Kulit spinyl adalah kulit domba super yang diolah sedemikian rupa dengan cairan kimia khusus sehingga dapat menghasilkan jaket dengan bahan yang lembut, mulus, dan berwarna unik. Jika sudah mengetahui aneka bahan pembuatan jaket kulit asli, tunggu apalagi untuk memilikinya.